Menu

Mode Gelap
Ratusan Rumah Rusak Akibat Cuaca Ekstrem di Cianjur, 40 KK Terpaksa Mengungsi Santri Keroyok Warga di Sukaluyu, Polisi Amankan Satu Pelaku Ratusan Wisatawan Cianjur Terlantar di Pangandaran, Travel Akui Kesalahan Ahli Pers Dewan Pers Tegaskan Sikap terhadap Wartawan Nakal di Cianjur Aksi Penembakan di Cianjur: Dua Pria Misterius Lukai Warga di Jalur Jonggol Bupati Cianjur Hadiri Rembug Warga di Kampung Istimewa Lebak Pasar

Berita

Ratusan Wisatawan Cianjur Terlantar di Pangandaran, Travel Akui Kesalahan

badge-check


					Suasana saat ratusan wisatawan asal Cianjur terlantar di kawasan wisata Pantai Pangandaran pada Minggu (26/10/2025) pagi. (Foto : TribunJabar) Perbesar

Suasana saat ratusan wisatawan asal Cianjur terlantar di kawasan wisata Pantai Pangandaran pada Minggu (26/10/2025) pagi. (Foto : TribunJabar)

CIANJUR TIMES – Ratusan wisatawan Cianjur terlantar di kawasan Pantai Pangandaran, Jawa Barat, pada Minggu (26/10/2025). Mereka mengalami kendala check-in di sejumlah hotel akibat pihak biro perjalanan belum menyelesaikan pembayaran akomodasi.

Suasana di sekitar kawasan wisata sempat ramai karena sebagian wisatawan harus menunggu berjam-jam di luar penginapan. Dari total sekitar 2.400 peserta rombongan, sedikitnya 150 orang tidak bisa langsung menempati kamar yang sudah mereka pesan.

Setelah melalui komunikasi antara pihak hotel dan biro perjalanan, para wisatawan akhirnya mendapat izin untuk menginap malam itu. Hotel memberikan kebijakan khusus agar para peserta tidak perlu mencari penginapan lain, meski proses administrasi belum tuntas sepenuhnya.

Travel Daun Sampaikan Permintaan Maaf

Dikutip dari TribunJabar, perwakilan Travel Daun, Solihin, menyampaikan penyesalan mendalam atas kejadian yang menimbulkan ketidaknyamanan bagi peserta perjalanan. Ia mengatakan bahwa kendala terjadi karena miskomunikasi internal dan keterlambatan administrasi dalam proses pelunasan pembayaran kepada sejumlah penginapan.

“Kami sangat mohon maaf yang sebenar-benarnya kepada semua pihak terkait kejadian ini,” ujar Solihin di Pangandaran, Minggu (26/10/2025) malam.

Solihin menegaskan bahwa pihaknya tidak akan menghindari tanggung jawab. Ia berjanji akan menuntaskan seluruh pembayaran maksimal pada 10 November 2025.

“Kami akan menyelesaikan pembayaran maksimal pada 10 November 2025. Kami mengakui kesalahan sepenuhnya ada di pihak kami,” katanya.

Pihak Penginapan Akui Pembayaran Baru Uang Muka

Dari pihak penginapan, Dandi menjelaskan bahwa biro travel baru membayar uang muka, sementara sisa pembayaran belum sama sekali pihaknya terima.

“Kami hanya menerima DP. Sisanya sampai sekarang belum dibayar. Kalau dijumlahkan dari seluruh penginapan itu sekitar Rp 24 juta,” ujarnya.

Ia berharap kejadian serupa tidak terulang. Menurutnya, kerja sama antara pihak travel dan hotel perlu ada pengelolaan lebih baik agar kenyamanan para wisatawan tetap terjamin.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Ratusan Rumah Rusak Akibat Cuaca Ekstrem di Cianjur, 40 KK Terpaksa Mengungsi

28 Oktober 2025 - 13:05 WIB

cuaca ekstrem di cianjur

Santri Keroyok Warga di Sukaluyu, Polisi Amankan Satu Pelaku

28 Oktober 2025 - 12:45 WIB

santri keroyok warga

Ahli Pers Dewan Pers Tegaskan Sikap terhadap Wartawan Nakal di Cianjur

22 Oktober 2025 - 05:16 WIB

wartawn Nakal

Aksi Penembakan di Cianjur: Dua Pria Misterius Lukai Warga di Jalur Jonggol

22 Oktober 2025 - 05:04 WIB

aksi penembakan di cianjur

Bupati Cianjur Hadiri Rembug Warga di Kampung Istimewa Lebak Pasar

19 Oktober 2025 - 06:31 WIB

lebak pasar
Trending di Berita