Menu

Mode Gelap
Dugaan Korupsi Retribusi Kebun Raya Cibodas, Sejumlah Pejabat di Cianjur Diperiksa Polda Jabar KPU Cianjur Resmi Tetapkan Wahyu-Ramzi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Ekskul Jurnalistik SMA IABS Cipanas Berkontribusi Sukseskan Journalist Goes To School Journalist Goes to School: Ratusan Kepala SD di Cianjur Antusias Ikuti Pelatihan Jurnalistik Hasil Pilbup Cianjur Sudah Final, Wahyu-Ramzi Pimpin Cianjur Kecelakaan di Sukabumi: Mobil Elf Bawa Rombongan Dekan Universitas Suryakancana Cianjur

Hiburan dan Olahraga

Persib Bandung Perkuat Lini Tengah dengan Kedatangan Ahmad Agung

badge-check


					Persib Bandung Perkuat Lini Tengah dengan Kedatangan Ahmad Agung Perbesar

CIANJURTIMES, Bandung – Persib Bandung terus memperkuat skuadnya untuk menghadapi putaran kedua Liga 1 2024/2025. Terbaru, Maung Bandung resmi mendatangkan gelandang bertahan Ahmad Agung dari Persik Kediri dengan status pinjaman.

Keputusan untuk merekrut Ahmad Agung tak lepas dari rekomendasi pelatih Bojan Hodak. Pelatih asal Kroasia itu menilai kehadiran pemain berusia 28 tahun tersebut sangat dibutuhkan untuk mengisi kekosongan di lini tengah Persib, terutama setelah Dedi Kusnandar mengalami cedera patah kaki.

“Ahmad Agung adalah pemain yang sangat berpengalaman. Dia pernah meraih gelar juara Liga 1 bersama Bali United dan juga pernah bekerja sama dengan saya di PSM Makassar,” ujar Bojan Hodak.

“Kehadirannya dapat memperkuat lini tengah Persib dan memberikan kontribusi positif bagi tim,” tambah pelatih yang pernah membawa Persija Jakarta juara Liga 1 ini.

Sporting Director PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, juga mengungkapkan alasan di balik perekrutan pemain yang pernahmembela klub-klub besar ini.

“Kami melihat Dia sebagai sosok yang tepat untuk mengisi posisi gelandang bertahan. Selain itu, dia juga memiliki kemampuan untuk beradaptasi dengan cepat dengan tim,” kata Adhitia.

Profil Singkat Ahmad Agung

Ahmad Agung Setiabudi lahir di Demak pada 9 Maret 1996. Sepanjang kariernya, pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan ini telah membela beberapa klub besar di Indonesia, seperti Bali United, PSM Makassar, dan Persik Kediri.

Prestasi terbaik Ahmad Agung adalah saat meraih gelar juara Liga 1 bersama Bali United pada musim 2019 dan 2021/2022. Selain itu, ia juga pernah menjadi bagian dari tim nasional Indonesia.

Tantangan Persib di Putaran Kedua

Persib Bandung saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2024/2025. Namun, prediksi persaingan di putaran kedua akan semakin ketat. Manajemen Persib berharap kedatangan gelangdang bertahan baru ini dapat membantu Persib mempertahankan posisinya dan meraih target terbaik,yakni juara.

Dengan kekuatan yang semakin solid, Persib Bandung siap menghadapi segala tantangan yang ada. Bobotoh pun berharap tim kesayangannya dapat terus meraih prestasi gemilang.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Manfaatkan Promo Sevillage Puncak di Libur Panjang

26 Januari 2025 - 20:07 WIB

Promo Sevillage Puncak Diperpanjang, Voucher Menginap Diskon hingga 50%

11 Januari 2025 - 16:12 WIB

promo Sevillage

Hasil Pertandingan Oman vs Bahrain, Sinyal Bahaya untuk Timnas Indonesia

5 Januari 2025 - 08:54 WIB

Mahalini Umumkan Kehamilan, Jeda Karier untuk Fokus pada Keluarga

5 Januari 2025 - 08:23 WIB

Rekomendasi Tempat Wisata Cianjur yang Mempesona untuk Akhir Tahun

25 Desember 2024 - 09:24 WIB

Wisata cianjur
Trending di Berita