Menu

Mode Gelap
Dugaan Korupsi Retribusi Kebun Raya Cibodas, Sejumlah Pejabat di Cianjur Diperiksa Polda Jabar KPU Cianjur Resmi Tetapkan Wahyu-Ramzi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih Ekskul Jurnalistik SMA IABS Cipanas Berkontribusi Sukseskan Journalist Goes To School Journalist Goes to School: Ratusan Kepala SD di Cianjur Antusias Ikuti Pelatihan Jurnalistik Hasil Pilbup Cianjur Sudah Final, Wahyu-Ramzi Pimpin Cianjur Kecelakaan di Sukabumi: Mobil Elf Bawa Rombongan Dekan Universitas Suryakancana Cianjur

Berita

Kebakaran di SPBU Tanggeung Hanguskan Sebuah Mobil, 1 Orang Dirujuk ke Rumah Sakit

badge-check


					Kebakaran di SPBU Tanggeung Hanguskan Sebuah Mobil, 1 Orang Dirujuk ke Rumah Sakit Perbesar

CIANJURTIMES, Tanggeung – Kebakaran melanda sebuah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kampung Sukalaksana, RT04/03 Desa Tanggeung, Kecamatan Tanggeung, Kabupaten Cianjur, Rabu (15/1/2025) sekitar pukul 14.00 WIB. Peristiwa ini mengakibatkan satu unit mobil pick up Suzuki Carry hangus terbakar dan sebagian bangunan kantor SPBU mengalami kerusakan.

Salah seorang saksi mata, Bahro, menjelaskan, Kebakaran bermula saat beberapa petugas dari SPBU sedang membersihkan tangki bensin SPBU.

“Mereka sedang memindahkan bensin ke dalam jeriken. Tiba-tiba saja muncul api dan langsung menyambar bensin yang tersimpan di jeriken dekat mobil. Api dengan cepat membesar dan membakar mobil pick up yang berada di dekat lokasi kejadian,” ujarnya via telepon.

Kebakaran SPBU di Tanggeung

Terpisah, Kapolsek Tanggeung, AKP Dedi Suryaman, membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, SPBU yang terbakar tersebut memang sedang dalam tahap pembersihan karena akan segera beroperasi kembali.

Ia mengatakan, SPBU di Tanggeung tersebut sebelumnya sempat berhenti beroperasi karena tersandung kasus hukum.

“Dugaan kebakaran ini akibat adanya korsleting listrik pada mobil pengangkut bensin. Percikan api kemudian menyambar bensin yang mudah terbakar,” kata AKP Dedi.

AKP Dedi menambahkan, empat orang petugas yang sedang bertugas saat kejadian berhasil menyelamatkan diri. Namun, mereka mengalami luka bakar yang cukup serius.

“Keempat korban telah dibawa ke Puskesmas Tanggeung untuk mendapatkan perawatan medis. Satu orang di antaranya harus dirujuk ke RSUD Sayang Cianjur,” terang Dedi.

Petugas pemadam kebakaran yang tiba di lokasi kejadian berhasil memadamkan api dalam kurun waktu satu jam.(arm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Dugaan Korupsi Retribusi Kebun Raya Cibodas, Sejumlah Pejabat di Cianjur Diperiksa Polda Jabar

7 Februari 2025 - 12:59 WIB

Cibodas

KPU Cianjur Resmi Tetapkan Wahyu-Ramzi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

6 Februari 2025 - 22:10 WIB

Ekskul Jurnalistik SMA IABS Cipanas Berkontribusi Sukseskan Journalist Goes To School

6 Februari 2025 - 09:33 WIB

Ekskul Jurnalistik SMA IABS

Journalist Goes to School: Ratusan Kepala SD di Cianjur Antusias Ikuti Pelatihan Jurnalistik

6 Februari 2025 - 09:05 WIB

Journalist goes to school

Hasil Pilbup Cianjur Sudah Final, Wahyu-Ramzi Pimpin Cianjur

6 Februari 2025 - 08:49 WIB

Hasil pilbup cianjur
Trending di Berita